Pemotor Wanita di Parepare Tewas Terlindas Truk Usai Serempet Mobil Parkir
Pemotor wanita tewas terlindas truk di Parepare usai menabrak mobil parkir, korban langsung dibawa RS.
![]() |
| Foto Truk dan Tempat Kejadian (dok/detiksulsel) |
Parepare, Lontara Today - Seorang pemotor wanita, Sri Wahyuni (37), tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Bau Massepe, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Bacukiki Barat, Parepare, Sulawesi Selatan, Minggu (4/1/2026) sekitar pukul 00.30 Wita. Korban terlindas truk setelah terjatuh usai menabrak mobil yang terparkir di bahu jalan.
"Kami menjelaskan bahwa benar telah terjadi kecelakaan lalu lintas mengakibatkan satu orang korban perempuan meninggal dunia," kata Kasat Lantas Polres Parepare, AKP Muh Arsyad dikutip dari detikSulsel.
Menurut Arsyad, korban mengendarai sepeda motor dari arah Kabupaten Barru menuju Parepare. Saat tiba di lokasi kejadian, Sri Wahyuni menyerempet mobil Mitsubishi Pajero yang terparkir di sebelah kanan jalan.
"Pada saat tiba di tempat kejadian, pengendara sepeda motor tersebut menyerempet sebuah mobil Mitsubishi Pajero yang sementara parkir di sebelah kanan bahu jalan," jelas Arsyad.
Akibat benturan tersebut, korban terjatuh dan terlempar ke tengah jalan, lalu terlindas oleh truk Mitsubishi Hino bernopol DD 8985 NM yang dikemudikan AR (44), yang melintas di jalur yang sama.
Baca Juga:
"Selanjutnya korban terlindas truk yang juga bergerak di jalur yang sama yakni dari Barru ke Parepare. Kemudian setelah menyerempet mobil Pajero tersebut pengendara sepeda motor tertabrak, tergilas oleh mobil Mitsubishi Truk Hino nopol DD 8985 NM yang dikemudikan oleh lelaki AR," tambah Arsyad.
Petugas kepolisian segera mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP. Ketiga kendaraan yang terlibat kecelakaan telah diamankan di Kantor Satlantas Polres Parepare. Korban langsung dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan visum.
Arsyad mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati saat berkendara, mematuhi rambu lalu lintas, serta memperhatikan kondisi jalan demi keselamatan.
"Kemudian selalu memperhatikan kondisi-kondisi jalan. Kita tahu sendiri bahwa keselamatan ini sangat penting jadi kami berharap mari kita dukung untuk selalu tertib berlalu lintas," pungkasnya.
